Fatal Error atau GENERAL ERROR Epson 1390 part 3 [paper out error (front ASF)]

Fatal Error atau GENERAL ERROR  Epson 1390 - Halo sahabat techno kembali lagi saya membuat postingan tentang pembahasan kerusakan error atau general error pada printer epson seri 1390. Pada postingan sebelumnya pernah dibahas cara perbaikan blinking error atau general error pada printer epson 1390 dengan pesan error "APG motor drive error " dan pada postingan satu lagi  tentang pebaikan general error epson 1390 dengan pesan error "paper out error (fornt ASF)".

Untuk pada postinga ini juga pembahasannya sama sepeti postingan sebelumnya yaitu masih seputar mengatasi general error epson 1390 dengan pesan error "paper out error (fornt ASF)" namun dengan gejala yang timbul dan cara perbaikannya yang berbeda.

Bagaimana cara mengetahui letak kerusakan printer Epson penyebab blinking general error


Perlu kita ketahui bahwa kerusakan atau error yang sering terjadi pada printer walaupun gejala yang ditimbulkan sama namun perbaikannya tidak mutlak sama.

Intinya dalam perbaikan printer adalah bahwa kita harus mangacu ke semua aspek yang terjadi mulai printer dinyalakan, sampai terjadi error pada printer tersebut, dengan memperhatikan gerakan serta komponen apa aja yang berperan dalam proses yang terjadi sebelum printer tersebut error. 

Dengan memperhatikan semua gerakan dan komponen yang berperan, maka kita bisa memprediksi letak kerusakan. Setelah itu kita bisa gunakan Reseter atau adjustment sebagai alat bantu perbaikan.

Baca Juga:Cara kalibrasi Print Epson 1390 Menggunakan Reseter

Adapun penggunaan program adjusment atau reseter untuk mendeteksi error adalah langkah pertama dalam menganalisa letak kerusakan supaya lebih terarah khususnya dalam perbaikan error pada printer epson 1390.

Untuk mempermudah pengerjaan perbaikan Anda bisa melihat diagram blog dari printer Epson 1390 di abwah ini.
Fatal Error atau GENERAL ERROR  Epson 1390 part 3 [paper out error (front ASF)]
Diagram blok Printer Epson 1390


Langkah Perbaikan General Error "paper out error (front ASF" Epson 1390


Untuk pembahasan kali ini adalah perbaikan general error pada printer epson 1390 dengan ditandai gejala indikator blinking lampu indikator tinta dan kertas secara bersamaan serta informasi " paper out error (front ASF) " dari program adjustment.

Gejala yang muncul pada sat error "paper out error (front ASF)" pada printer Epson 1390


Error ini terjadi pada saat printer mulai dinyalakan,,,berikut ini ciri-ciri yang terjadi.


  1. Pada saat printer dinyalakan, printer akan bergerak secara normal layaknya tidak ada error. catridge bergerak,, as naik turun  seperti biasa namun pada saat printer akan standby, karet penarik kertas atau asf akan bergerak menarik kertas, kemudian setelah kertas keluar printer akan blinking dan posisi karet penarik kertas yang bawah dan atas akan saling bersentuhan.
  2. Error terjadi pada saat akan melakukan print. Printer bergerak menarik kertas, kemudian setelah kertas keluar printer langsung blinking dan karet penarik kertas yang atas dan bawah akan saling bersentuhan. Jika setelah itu kita rubah posisi karet roll atau ASF-nya, printer akan normal kembali. Namun pada saaat merik kertas, printer akan mengalami general error seperti sebelumnya.
  3. Jika dicek dengan program adjustment akan menunjukan keterangan error " paper out error (front ASF)". Cara pengecekan dengan menggunakan Program adjusment hampi sama seperti kita melakukan reset pada printer ini. Yang membedakan hanyalah penggunaan fungsi menu pada program tersebut. 
Ada salah satu hal yang perlu dipehatikan pada saat menggunakan program adjustment ini. Yaitu pengaturan tanggal komputer yang harus sesuai dengan tanggal pembuatan program serta kompatibilitas dengan sistem operasi. Jika anda menggunakan sistem operasi windows 7 ke atas, maka seting kompatibiliti ke windows XP

Untuk lebih jelasnya lihat photo posisi karet roll pada printer 1390 yang normal dan posisi karet roll yang sedang mengalami error.

Fatal Error atau GENERAL ERROR  Epson 1390 part 3
(Posisi printer error)


Fatal Error atau GENERAL ERROR  Epson 1390 part 3
(Posisi printer normal)
 Untuk lebih jelas mengenai gejala error ini anda  bisa melihatnya  pada video berikut ini



Untuk perbaikannya seperti biasa bongkarlah casing printer terlebih dahulu. Jika ada yang belum tau cara membongkarnya, anda bisa melihat postingan saya sebelumnya disini

Setelah printer dibongkar kemudian cari bagian ini, lihat photo berikut.

Fatal Error atau GENERAL ERROR  Epson 1390
( sensor asf )
Bagian tersebut terletak di sisi sebelah kiri. Silahkan bersihkan bagian sensor yang diberi tanda panah, jika masih masih error coba ganti dengan yang baru, atau dari printer 1390 yang lain. Berdasarkan pengalaman biasanya dengan langkah perbaikan di atas selalu berhasil.

Sekian tutorial tentang pembahasan Fatal Error atau GENERAL ERROR  Epson 1390  ini, semoga bermanfaat. Terima kasih sudah berkunjung dan jangan lupa untuk like, share dan subcribe blog ini.