Printer Epson 1390 General Error PW sensor Error tidak bisa Mode Photo

Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo - Printer Epson 1390 mengalami blinking... Itulah yang sering saya dengar dari para pengguna printer jenis ini. Blinking pada printer sebenarnya adalah indikator yang berfungsi untuk memberitahu kepada penggunanya bahwa printer tersebut sedang mengalami masalah dan harus segera diatasi. Namun akan sedikit kesulitan buat mereka yang  tidak begitu paham mengenai perbaikan printer apalagi harus bongkar-bongkar.

Table of Contents

Hampir 99% para pengguna printer lebih memilih membawa printer yang bermasalah miliknya ke tukang service dan tentunya dengan biaya yang cukup besar tergantung jenis kerusakannya. Apalagi untuk jenis printer ini biasanya biaya perbaikannya bisa dikatakan cukup lumayan.

Sebenarnya perbaikan printer tidak harus selalu dilakukan oleh orang yang sudah ahli, seseorang yang baru  mengenal printer pun bisa memperbaikinya.  Namun dengan syarat harus punya keberanian dan berani menanggung resiko yang mungkin akan terjadi... Namun jika anda tidak terlalu percaya diri,, saran saya mending bawa saja ke rumah saya nanti saya bantu sampai tuntas .... :D

Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo
PW Sensor Epson 1390

Memperbaiki printer terutama printer Epson 390 syaratnya adalah kita harus bisa mengetahui kondisi printer yang masih normal untuk dibandingkan dengan printer yang bermasalah. Mengetahui kondisi printer disini dalam artian kita harus tahu semua proses pergerakan printer pada saat dioperasikan termasuk pergerakan rumah cartridge, pergerakan motor, pergerakan pompa pembuangan, dan yang lainya. 
Dengan mengetahui pergerakan printer normal,  maka pada saat berhadapan printer bermasalah maka kita bisa memprediksi kerusakan hanya dengan melihat pergerakan pada printer tersebut. Selain itu juga kita harus bisa membedakan jenis blinking yang di tampilkan pada indikator tinta ketika printer tersebut bermasalah.

Tipe blinking error pada printer epson 1390 yang sering muncul


Ada beberapa tipe blinking yang bisanya muncul pada printer Epson 1390. Blinking tersebut bisa kita jadikan acuan untuk memperbaikinya. Berikut ini beberapa tipe blinking error pada printer epson 1390.

  1. Blinking indikator kertas dan tinta yang bergatian 
  2. Blinking indikator tinta dan kertas secara cepat dan bersamaan 
  3. Lampu indikator tinta menyala 
  4. Lampu inditator kertas yang menyala. 


Blinking = lampu indikator berkedip

Dengan mengetahui blinking indikator dan dengan digabungkan analisa melalui pergerakan printer maka kita bisa memprediksi letak kerusakan dengan mudah. 

Pada postingan ini Saya akan mencoba membagikan sebuah pengalaman mengenai cara mengatasi salah satu blinking general error yang sering terjadi pada printer epson tipe 1390. Error ini sering terjadi baik pada printer yang sudah berumur cukup lama maupun printer yang yang baru sekalipun. 

Penyebab error yang akan dibahas adalah karena ada salah satu komponen yang kinerjanya sudah mulai menurun atau bahkan sudah rusak. Komponen ini adalah sebuah sensor yang diberi nama sensor PW yang berfungsi untuk mendeteksi kertas yang masuk sebelum printer melakukan proses pencetakan. 

Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo
Pw Sensor


Gejala Kerusakan Pw Sensor Epson 1390


Kerusakan ini biasanya disebabkan karena adanya tinta yang masuk ke area sensor PW ini sehingga sensor mengalami kerusakan. Berdasarkan pengalaman, ada beberapa gejala yang timbul jika terjadi kerusakan pada komponen sensor ini. diantanya adalah sebagai berikut.

  • Pada saat mulai dinyalakan, sebelum printer standby, printer akan langsung mengalami blinking cepat atau general error.
  • Printer hanya bisa digunakan untuk print dengan setingan kualitas text dan text image. Jika di seting ke kualitas photo atau best photo printer akan blinking ketika printer  akan melakukan print.
  • Pada saat printer melakukan proses print, dan kertas mulai masuk ke area pencetakan, kertas akan berhenti dan terjadi blinking pada indikator tinta dan kertas secara cepat dan bersamaan.
  • Jika diperiksa dengan menggunakan program adjustment, pada menu printer information check, akan muncul keterangan error  "PW sensor error "


Perhatian:

Jika error yang yang terjadi gejalanya seperti pada point 1 dan 3, maka lakukanlah terlebih dahulu pengecekan error lewat menu printer information check pada adjustment program, jika keterangan errornya " Pw sensor error" maka langsung eksekusi dengan tutorial di bawah. Tetapi jika bukan bisa dilihat pada postingan saya lain pada blog ini.

Baca juga :
Untuk mengatasi kerusakan seperti pada point 2 maka sudah dipastikan kerusakan karena ada masalah pada PW sensor jadi bisa langsung dieksekusi dengan tutorial di bawah ini namun jika kerusakan yang muncul seperti pada poin 1 dan 3 maka sebelumnya lakukan pengecekan terlebih dahulu dengan menggunakan program adjustment untuk mengetahui kerusakannya. Jika pesan errornya karena  pw sensor error maka lakukan seperti langkah di bawah ini.



Tahapan Perbaikan Printer Epson 1390 Tidak Bisa Print Kualitas Photo


Untuk cara perbaikannya sangat mudah yaitu tinggal mengganti komponennya yaitu sebuah sensor yang terletak di bawah dudukan head. Silahkan disimak tutorialnya.

ter Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo
diagram printer epson 1390

Mengganti PW sensor printer Epson 1390


Berikut ini adalah tahapan untuk membongkar dan mengganti komponen pw sensor pada printer Epson 1390.

1. Langkah pertama seperti biasa  bongkar casing printer terlebih dahulu. Jika masih bingung cara membongkar casing printer epson 1390, Anda bisa simak pada postingan cara membongkar casing printer epson 1390 
2. Selanjutnya  setelah casing printer dibongkar, lepas komponen timing belt dan CR scale dari dudukannya yang sebelah kanan, Pada saat membuka komponen CR scale, lakukan dengan hati-hati jangan sampai kotor.  Untuk lebih jelas bisa  perhatikan gambar berikut ini. 

Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo
( Lepas bagian yang diberi tanda anak panah )


3.Setelah bagian kanan komponen CR scale dilepas, untuk selanjutnya lepas komponen CR scale tersebut pada ujung kirinya. Perhatiakan bagian yang dilingkari pada gambar dibawah ini. Untuk cara membukannya yaitu dengan cara melepas pengaitnya. Jangan lupa lepas juga pernya.

Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo
( lepas bagian yang dilingkari )


4. Selajutnya kita buka kedua baut yang terletak pada sisi kiri printer. Letak bautnya bisa dilihat pada gambar di bawah ini.

Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo
( buka baut yang diberi tanda panah )

5. Masih pada sisi kiri printer, lepas sebuah per yang di beri tanda panah dari dudukannya. Untuk membukanya dengan cara melepas bagian pengaitnya terlebih dahulu  pada salah satu ujung yang berada di atas, setelah itu lepas dari dudukannya. Per ini berfungsi untuk memberikan dorongan pada bagian as rumah catridge.

Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo
( buka per nya )

6. Untuk langkah selanjutnya masih pada sisi kiri printer, lepas bagian pengunci as rumah catridge yang berada pada ujung as sebelah kiri. Untuk melepasnya gunakanlah pinset atau obeng min kecil. Perhatikan pada gambar di bawah ini.

Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo
( melepas pengunci as rumah catridge )


7. Setelah pengunci asa berhasil dilepas, buka juga salah satu komponen seperti yang saya tanda pada gambar di bawah ini.

Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo
( lepas bagian yang dilingkari )

8.  Selanjutnya masih pada bagian sisi kiri printer. Lepas per yang diberi tanda panah dari dudukannya. Per ini berfungsi untuk mengencangkan komponen timing belt. Perhatikan  gambar di berikut ini.


Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo
( lepas per penarik timing belt )

9. Masih seputar komponen timing belt, selanjutnya lepas dudukan timing belt dengan cara menggesernya ke arah kanan sampai mentok kemudian tarik. Untuk lebih jelasnya perhatikan bagian yang dilingkari pada gambar di bawah ini.

Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo
( membuka dudukan timing belt )


10. Longgarkan baut  ( tanda panah 1) kemudian geser gear bagian yang diberi tanda panah 2 ke arah kanan sampai mentok. Sebelum menggesernya tandai terlebih dahulu posisi awalnya supaya tidak lupa ketika kita hendak merakitnya kembali.

Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo
( geser gearnya )


11.  Langkah selanjutnya kiat akan melepas baian APG. Perhatikan salah satu baut yang diberi tanda anak panah pada gambar di bawah ini. Setelah itu lepas juga dua baut pada bagian belakangnya ( baut yang mengunci mekanik APG) seperti pada gambar berikutnya .

Lepas baut tersebut dengan menggunakan obeng plus. Sebelumnya tandai dulu posisi gearnya supaya gampang ketika memasangnya kembali. Karena jika pemasangan gearnya tidak sesuai akan mengakibatkan general error.

Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo
( melepas baut mekanik APG )



Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo
( melepas baut mekanik APG )

12. Langkah selanjutnya lepaslah  bagian yang diberi tanda anak panah pada gambar berikut ini.

Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo
( Lepas bagian yang diberi tanda panah )


13.  Lepas bagian penahan rumah catride yang terletak tepat diatas rumah catridge. Untuk membukanya yaitu dengan melepas empat baut penguncinya. Tujuan melepas bagian ini adalah supaya kita bisa melepas bagian rumah catridge . Untuk lebih jelas bisa dilihat pada gambar di bawah ini.

Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo
( lepas bagian penahan rumah catrige )


14. Lepas bagian mekanik APG yang saya lingkari seperti pada gambar berikut. Jangan lupa sebelumnya lepaskan dulu kabel-kabel sensornya.

Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo



15. Langkah berikutnya angkat as rumah catridge yang diberi tanda panah, setelah itu  kemudian posisikan seperti pada gambar ( yang dilingkari ) berikut ini


Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo


16. Sampai disini bagian kiri  bisa dikatakan sudah beres dan selanjutnya kita beralih ke bagian sebelah kanan.

Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo


17. Kita fokus ke sisi sebelah kanan,  lepas per  yang diberi tanda panah setelah itu lepas komponen yang berwarna putih  (yang diberi tanda anak panah). Untuk melepas komponen yang berwarna putih tersebut terlebih dahulu buka cincin penguncinya dengan menggunakan pinset.

Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo
( lepas komponen yang diberi tanda )

18. Setelah pada poin 17 selanjutnya lepas salah satu komponen berikut ini seperti yang ditandai dengan tanda anak panah pada gambar berikut ini. Setelah itu geser as rumah catridge ke arah kiri sampai ujung as yang sebelah kanannya terlepas dari dudukannya.


Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo
( lepas komponen yang diberi tanda )


 19. Langkah berikutnya geser rumah catridge ke sebelah kiri. Kemudian balikan posisi rumah catridge sehingga bagian bawahnya menghadap ke atas seperti pada gambar berikutnya ini. Pada saat menggeser rumah catridge dan membalikan posisinya, lakukanlah dengan sangat hati-hati jangan sampai bagian print head tergores terutama oleh bagian body mekanik printer.

Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo
( geser rumah catridge ke sisi kiri )


Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo
( balikan posisi rumah catridge )

21. Setelah rumah catridge posisinya mengahadap ke atas, perhatikan gambar di bawah ini. Pada bagian yang diberi tanda dengan anak panah terdapat sebuah sensor. Sensor inilah yang akan kita ganti atau kita perbaiki. Silahkan buka tutup sensor PWnya dengan menggunakan obeng plus kecil.

Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo


22. Setelah itu lepas kabel flexibel yang terhubung ke sensor. Perhatikan apakah sensornya kotor atau basah dengan tinta. Jika basah atau kotor silahkan cuci dengan menngunakan sabun dan setelah itu keringkan. Setelah kering silahkan coba pasang sensornya dan rakit kembali seperti semula. Namun saran saya lebih baik mengganti sensor tersebut dengan sensor yang masih baru.

Printer Epson 1390 General Error  PW sensor Error  tidak bisa Mode Photo


Untuk video cara mengganti pw sensor bisa Anda simak pada video berikut ini.




Sekian tutorial cara mengatasi kerusakan "Printer Epson 1390 General Error " PW sensor Error " tidak bisa Mode Photo ".  Semoga bisa bermanfaat dan jika ada yang belum difahami, silahkan tinggalkan komentar.  Jika artikel ini bermanfaat, jangan lupa untuk like, share, dan subscribe blog ini. Terima kasih sudah berkunjung